Jadi apasih AMP itu? AMP (Accelerated Mobile Pages) adalah suatu inovasi dari Google dimana project ini akan memberikan kecepatan akses bagi pengguna perangkat mobile. Ketika suatu website sudah terpasang AMP maka secara otomatis akan muncul simbol “petir” di hasil pencarian Google. Website dapat dibuka 4x lebih cepat dari biasanya serta menghemat kuota hingga 10x lipat. Lumayan kan? Tertarik untuk memasangnya? π
Memasang AMP pada WordPress
Pada dasarnya semua blog dengan CMS WordPress mendukung untuk menampilkan AMP. Caranya sangat mudah, silahkan simak tutorial berikut ini:
- Install plugin AMP for WP. lalu aktifkan.
Sampai disini blogmu sudah terinstall AMP. Mudah bukan? π Jika tidak percaya kamu bisa mencoba menambahkan /amp dibelakang domain untuk mengetest apakah plugin bekerja atau tidak. ex: https://namablog.com/judul-artikel/amp
Keuntungan menggunakan plugin ini jika kamu kurang srek dengan tampilan default AMP kamu bisa melakukan setting. Caranya masuk menu AMP disisi kiri. Pada bagian ini kamu bisa mengganti theme, memasang logo, memasang iklan, analitik Google, histats dan masih banyak lagi.
Install AMP sudah, setting juga sudah, tinggal satu lagi, Indeks Google. Yap ini langkah paling penting. Bagaimana caranya agar terindeks? Perlukah submit webmaster ulang?Kamu tidak perlu khawatir, halaman AMPmu secara otomatis akan terindeks. Untuk memonitor halaman apa saja yang sudah terindeks bisa dilihat di webmaster tools menu Search Appearance > Accelerated Mobile Pages.
Demikian tutorial Memasang AMP pada WordPress. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.