Saya kok jadi heran dengan kalian yang sedang mencari artikel ini. Kebanyakan orang justru malah ingin websitenya cepat terindeks oleh Google. Kalian kok malah ingin ga keindeks 😀 Entah karena alasan apa kamu mencari artikel ini, saya juga ga kepo deh. Disini saya hanya berbagi mengenai cara agar websitemu tidak bisa diindeks oleh Google.
Sebelum mempraktikan tutorial ini pada websitemu, pastikan kamu memahami konsekuensinya terlebih dahulu. Yang pasti, lambat laun keberadaan websitemu akan menghilang dari mesin pencari. Orang-orang juga tidak akan bisa menemukan websitemu melalui Google, termasuk kamu sendiri. Namun tentu saja kamu masih bisa membuka blogmu melalui web address.
Oke daripada lama-lama langsung simak tutorial berikut. Cekidot.
Cara Agar Websitemu Tidak Bisa Diindeks Google
Ada 3 cara yang bisa kamu lakukan untuk mencegah mesin pencari seperti Google mengindeks blogmu, yaitu menggunakan meta tag, robots.txt, dan juga melalui pengaturan bawaan WordPress (jika kamu pengguna WordPress).
1. Menggunakan Meta Tag
Cara yang ini cukup mudah dilakukan jika kamu terbiasa mengedit bagian header dari websitemu. Cukup sisipkan kode berikut dibawah tag <head>
<meta name="googlebot" content="noindex">
atau
<meta name="robots" content="noindex">
2. Menggunakan robots.txt
Jika kamu takut mengedit isi template/theme, mu maka cara ini bisa menjadi solusi. Kamu bisa menyisipkan kode berikut kedalam file robots.txt. Untuk blogspot pengaturan robots.txt ini sudah ada didalam settings ya. Untuk lainnya biasanya file ini berada didalam direktori instalasi CMS mu.
User-agent: googlebot Disallow: /
atau:
User-agent: * Disallow: /
3. Pengaturan WordPress
Bagi pengguna WordPress, terdapat cara yang lebih mudah. Kamu tidak perlu repot-repot melakukan kedua cara diatas untuk mencegah websitemu terindeks oleh Google. Cukup buka dashboard WordPressmu lalu pilih Pengaturan » Membaca. Lalu tinggal beri centang pada Penampakan pada Mesin Pencari.
FYI aja nih temen-temen, ketiga cara diatas tidak serta merta langsung menghilangkan websitemu di mesin pencari. Tentunya diperlukan waktu beberapa hari atau mungkin beberapa minggu untuk menghilangkan websitemu secara keseluruhan didalam mesin pencari. Hal tersebut tergantung dari aktifitas perayap sendiri.
Demikian cara agar websitemu tidak bisa diindeks oleh Google. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.